Peristiwa

Malam 1 Muharram 1447 H Kampung Klampis Ngasem Berjalan Khidmat


Penulis : Redaksi Pelopornews

Malam 1 Muharram 1447 H Kampung Klampis Ngasem Berjalan Khidmat

Surabaya, pelopornews.co.id – Malam 1 Muharram 1447 H atau di sebut dengan malam 1 Suro, menjadi satu moment yang sakral bagi masyarakat tertentu dan menjadikan malam untuk membuang sangkal (Ruwat) bersih desa.

Pedukuhan atau Kampung Klampis Ngasem kec. Sukolilo Surabaya, menjadi salah satu padukuhan yang menggelar acara Memperingati Malam 1 Suro 2025 atau Memperingati Semarak 1 Muharram 1447 H.

Peringatan ini dilaksanakan Semenjak Sesepuh Klampis Ngasem, Khususnya ALMAGHFURLAH KH.ACHMAD & Sesepuh Lainya, setelah adanya pagebluk/ Penyakit mewabah di Klampis Ngasem. Kemudian para sesepuh melakukan Ritual Ruwat Desa dengan membaca Dzikir dan Sholawat serta kirab mengelilingi Kampung Desa Klampis Ngasem.

Kegiatan malam 1 Muharam 1447 H. ( Malam 1 Suro 2025 ) diikuti oleh generasi muda, Anak- anak Murid TPA, IPNU & IPPNU, GP. Ansor & Banser, Jam’iyyah Fatayat & Muslimat , Pengurus NU , Karang Taruna, serta RW 01 & RW 02. yg di inisiasi oleh Jam’iyah Tahlil Masjid ACHMAD Klampis Ngasem. Dibentuk Panitia yang Diketuai oleh Saudara Imam Buchori.

Imam Buchori salah satu ketua acara tersebut Menyebutkan bahwa acara tersebut merupakan Refleksi serta melanjutkan budaya adat Klampis Ngasem, agar tidak hilang ditelan zaman untuk para generasi muda selanjutnya.

“Acara ini adalah bentuk refleksi serta melanjutkan budaya adat di Klampis Ngasem, agar tidak hilang tergerus oleh zaman serta kedepannya generasi muda dapat melanjutkan.” Ungkap Buchori

Di sisi lain Ustadz Mushonif beserta Ustadz Buya Abdullah Achmad, merasa sangat bersyukur acara Peringatan Malam 1 Muharram 1447 Hijriah / Malam 1 Suro 2025 berjalan Lancar. Antusias peserta saat melaksanakan Dzikir keliling kampung sangat luar biasa.

“Kami sangat berharap kedepannya acara kirab Dzikir keliling dapat dilaksanakan setiap tahun.Budaya leluhur kampung Klampis Ngasem Surabaya yang sudah berjalan selama ini tidak hilang dan melahirkan generasi muda yang hebat agar adat budaya ini tidak mati obor. ” Ungkap Ustadz Musonif di seka acara. (Saiful)

Leave a Reply

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE