KODIM, Timor Tengah Selatan

Dandim 1621/TTS Bersama MTQ Al-Karomah Kab. TTS Laksanakan Safari Ramadhan 1444 H Di Daerah Pedalaman


Penulis : Redaksi Pelopornews

Dandim 1621/TTS Bersama MTQ Al-Karomah Kab. TTS Laksanakan Safari Ramadhan 1444 H Di Daerah Pedalaman

Pelopornews.co.id – TTS – Komandan Kodim 1621/TTS bersama Majelis Taqlim Al karomah Kab. Timor Tengah Selatan melaksanakan Safari Ramadhan 1444 H/2023 M bersama-sama melakukan Safari Ramadhan dalam rangka peduli sosial dampak Covid 19 di Wilayah pedalaman Kab. Timor Tengah Selatan di Masjid Nurul Qomar Taehue, Desa Mneelanen Kec. Amanuban Timur, Kab. Timor Tengah Selatan. Sabtu (01/04/2023)

Acara Safari Ramadhan diawali dengan penyambutan oleh warga setempat dan pengalungan Kain Adat oleh Tokoh Agama di lanjutkan dengan penyerahan bantuan secara simbolis kepada masyarakat, disambung dengan acara buka bersama dan Sholat Tarawih berjamaah.

Bantuan paket Sembako tersebut disalurkan ke Masjid-Masjid Pedalaman di Kab. TTS Di antaranya,
1.Masjid Nurul Qomar Taehue
2.Masjid At Tammin Miftahudin Desa Oe’ekam
3.Mushola Ismail Toe’o
4.Mushola Muhammad Hasyim. dan
5. Masjid Al Umar Taenoe desa Oe’ekam

Dalam kesempatan itu Komandan Kodim 1621/TTS Letkol Inf Sobirin S.Ag.,M.Si. berkesempatan memperkenalkan diri kepada masyarakat Desa Mneelanen.

Dalam sambutannya, Dandim 1621/TTS menyampaikan ucapan terimakasih kepada Masyarakat Setempat, Ta’mir Masjid dan seluruh Rombongan Safari Ramadhan atas terselenggaranya acara ini.

Dandim menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga Tali Silaturahmi dan saling menjaga di daerah pedalaman agar tercipta kondisi yang harmonis.

“Bulan Suci Ramadhan adalah Bulan yang Agung, Bulan yang Mulia dan penuh dengan keberkahan dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala.” Pungkasnya

Sementara itu, Ketua NU Kab. TTS ( H. Edy Prasetyo ) juga mengucapkan terima kasih kepada
kepada jajaran TNI/Polri yang telah memberikan rasa aman dan nyaman bagi Umat Muslim pedalaman Desa Mneelanen dibulan Suci ini,

“Saya juga mengajak kepada seluruh Umat Muslim di desa pedalaman Untuk saling toleransi antar agama” tutupnya. (Ridho Seran).

Leave a Reply

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE