Peristiwa

Diduga Sopir Ngantuk, Mobil Ayla Nyungsep ke Sawah


Penulis : Redaksi Pelopornews

Diduga Sopir Ngantuk, Mobil Ayla Nyungsep ke Sawah

Lamongan, Pelopornews.co.id – Diduga pengemudi mengantuk, sebuah mobil terjun ke sawah di Jalan raya Kalen – Babat, Kabupaten Lamongan, Peristiwa itu terjadi pada Minggu pagi (11/6/2023), sekitar pukul 05.00 WIB.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal ini. Hanya pengemudi mengalami luka-luka berat, hingga dilarikan ke rumah sakit.

Kecelakaan tunggal mobil jenis Ayla itu terjadi berawal saat pengemudi warga Palang Tuban melaju dari arah selatan ke utara. Sampai di lokasi kejadian, sopir yang mengacu kendaraannya tiba-tiba hilang konsentrasi.

“Diduga sopir mengantuk hingga tak bisa mengendalikan laju kendaraannya,” Ujar warga saat beraktivitas di sawah.

Hal ini mengakibatkan mobil oleng ke kanan terjun di dalam sawah. Laju mobil berhenti ketika nyungsep di sawah di tepi jalan raya di sekitar lokasi kejadian.

Peristiwa itu mengakibatkan para pengemudi mengalami luka berat. Sementara mobil yang mengalami kerusakan peok peok itu, dievakuasi dengan menggunakan mobil derek,” pungkasnya. (rid)

Leave a Reply

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE